Home / Kain Batik Tulis

Kain Batik Tulis

Tentang Batik Tulis

Batik tulis bisa dibilang adalah salah satu jenis batik yang elegan, eksklusif, dan mahal. Tentunya, kita semua berpendapat mahal adalah hal yang relatif. Pun, maksud dari penulis menggunakan kata “mahal” bukanlah sebuah kata yang konotasinya berbicara harga. Mahal yang penulis maksud mengacu pada keistimewaan yang dimiliki batik tulis.

Kenapa batik tulis begitu istimewa?

Motif dan ciri yang dimiliki batik tulis amatlah istimewa. Beragam. Bervariatif. Bisa dibuat berdasar pesanan. Selain itu, yang paling menonjol perihal batik tulis adalah cara pembuatannya. Menggunakan metode buatan manual oleh tangan manusia ahli, bisa dipastikan motif dan corak yang dimiliki batik tulis begitu istimewa dan spesial.

Untuk kalangan tertentu, penggunaan batik tulis sangatlah sakral dan hanya dipakai pada momen-momen terpenting dalam hidup.

Kelebihan dan Kekurangan Batik Tulis

Meski demikian, batik tulis juga mempunyai kelebihan dan kekurangan layaknya produk lainnya. Ada beberapa kelebihan dan kekurangan yang dimiliki batik tulis dan akan penulis bahas poin pentingnya di bawah.

Kelebihan

1.      Batik tulis sangatlah elegan, mewah, dan eksklusif.

2.      Pembuatannya yang murni menggunakan tangan manusia ahli, membuat batik tulis terasa beda dipakai karena dapat menambahkan rasa percaya diri.

3.      Motif batik tulis sangat khas dan unik. Bahkan, walaupun menggunakan motif yang sama, hasil jadi setiap batik tulis akan berbeda karena pembuatannya manual oleh tangan manusia ahli.

4.      Permukaan pada kedua sisi kain batik tulis akan sama persis karena menggunakan teknik pencelupan yang sama.

5.      Nilai seni sangat tinggi dengan tingkat pembuatan yang sangat sulit.

6.      Proses pembuatan yang amat panjang membuat pemakai batik tulis mempunyai kesan dan perasaan yang berbeda ketika memakai batik tulis.

Kekurangan

1.      Waktu pembuatan batik tulis terbilang sangat lama bila membandingkannya dengan batik printing atau jenis batik lainnya.

2.      Proses pembuatannya yang rumit membuat harga batik tulis mahal untuk beberapa motif atau desain yang eksklusif karena membutuhkan tenaga ahli.

3.      Proses pembuatannya sangat membutuhkan ketelatenan tingkat tinggi dan konsentrasi sangat banyak.

Alat dan  Bahan Batik Tulis

Beberapa alat dan bahan terlibat dalam proses pembuatan batik tulis. Alat dan bahan ini tidak bisa dikurangi atau ditambahkan. Seiring berkembangnya jaman, alat dan bahan ini tetap dipakai untuk tetap menjaga serta melestarikan sejarah. Beberapa alat dan bahan pembuatan batik tulis, antara lain:

1.      Kain mori

2.      Malam/lilin

3.      Zat pewarna

4.      Canting

5.      Wajan atau kompor kecil

6.      Gawangan

7.      Dingklik

8.      Bandul

9.      Taplak

10.  Meja kayu

Cukup banyak, ya? Yap. Alat dan bahan pembuatan batik tulis memang terbilang sangat banyak melibatkan banyak komponen.

Motif Batik Tulis Populer

Dari berbagai daerah di Indonesia, beberapa motif batik tulis terbilang lebih populer dari motif lainnya. Pun, mungkin juga Anda sudah pernah mendengarnya. Motif batik tulis populer, antara lain:

1.      Motif Batik Tujuh Rupa – Pekalongan

2.      Motif Batik Sogan – Solo

3.      Motif Batik Gentongan – Madura

4.      Motif Batik Mega Mendung – Cirebon

5.      Motif Batik Keraton – Yogyakarta

6.      Motif Batik Simbut – Banten

7.      Motif Parang – Pulau Jawa

8.      Motif Kawung – Jawa Tengah

9.      Motif Pring Sedapur – Magetan

10.  Motif Priyangan – Tasik

Tertarik untuk memesan dan membeli batik tulis untuk segala kebutuhan Anda? Silakan memesan melalui kainbatikbagus.com untuk harga spesial, promo, dan diskon pesanan tertentu.